Puisi

           SATU TANYA

Hai Kebahagiaan
Terima kasih karena telah datang
Dan bersedia menetap pada hati yang rapuh
Dengan kata-kata manis sang pujangga

Menghiasi hidup yang mulai berubah abu
Dengan goresan tinta warna-warnimu
Menandai setiap jejak langkahku
Dengan kehadiranmu adalah inginku

Tapi hanya satu tanyaku
Jika kesedihan itu datang menghampiriku lagi
Mampukah engkau bertahan?

(Oleh Dian Herlina Cahyani, 21/10/2016)

Komentar